Contact Information
Lokasi
Unnamed Road, Gunung Megang, Sumatera Selatan 31352, Indonesia
Kode Stasiun
BIB6307
Jumlah jalur
3 (jalur 2 dan 3: sepur lurus)
Ketinggian
+20 m
Klasifikasi
III/kecil
Letak dari pangkal
km 354+344 lintas Panjang–Tanjungkarang– Prabumulih–Lubuklinggau[
Lokasi
Detailed Information

Stasiun Belimbing Pendopo (BIB), atau biasanya cukup disebut Stasiun Belimbing saja, adalah stasiun kereta api kelas III/kecil yang terletak di Cinta Kasih, Gunung Megang, Muara Enim. Stasiun yang terletak pada ketinggian +20 meter ini termasuk dalam Divisi Regional III Palembang. Awalnya stasiun ini memiliki dua jalur kereta api dengan jalur 1 sebagai sepur lurus. Sejak pengoperasian jalur ganda yang menghubungkan Tanjung Enim dengan Tanjung Rambang, terdapat satu sepur belok baru sebagai jalur 1, jalur 1 eksisting dijadikan sebagai jalur 2 sepur lurus arah Muara Enim, dan jalur 2 yang lama dijadikan jalur 3 sepur lurus arah Prabumulih. Jalur-jalur ini sangat cukup untuk menampung KA batu bara, terutama babaranjang maupun batu bara Sukacinta.

Dengan selesainya jalur ganda ini, sudah tidak ada lagi persilangan kereta api yang dilayani. Saat ini stasiun ini hanya melayani persusulan antarkereta api saja, tidak melayani keberangkatan dan kedatangan penumpang. Persilangan dan persusulan yang dilayani secara resmi di Stasiun Belimbing Pendopo sesuai Gapeka 2021 per 10 Februari 2021 adalah sebagai berikut:

  • KA Barapati tujuan Palembang (KA 3112) disusul oleh KA Serelo tujuan sama (KA S10) yang melintas langsung
  • KA Babaranjang tujuan Tanjung Enim (KA 3067) disusul oleh KA Sindang Marga tujuan Lubuklinggau (KA S3) yang melintas langsung
  • KA Barapati tujuan Palembang (KA 3122) disusul oleh KA Sindang Marga tujuan sama (KA S4) yang melintas langsung




stasiun lainnya



Kategori lainnya