Contact Information
Lokasi
No.16 Jalan Amak Khasim, Kecamatan Gresik, Jawa Timur 61112, Indonesia
Kode Stasiun
IDO4359
Jumlah jalur
6: jalur 1: sepur lurus dari dan ke Pabrik Petrokimia dan Semen Gresik jalur 2: sepur lurus dari dan ke arah Kandangan dan Gresik
Ketinggian
+8 m
Klasifikasi
I
Letak dari pangkal
km 9+720 lintas Kandangan-Gresik
Lokasi
Detailed Information

Stasiun Indro (IDO) adalah stasiun kereta api kelas I yang terletak di Sidorukun, Gresik, Gresik; pada ketinggian +8 meter; termasuk dalam Daerah Operasi VIII Surabaya. Meskipun stasiun ini bernama “Indro”, stasiun ini secara administratif tidak terletak di Indro, Kebomas, Gresik, melainkan 2 km di sebelah utara desa tersebut. Stasiun ini memiliki enam jalur kereta api, tetapi hanya jalur 1-4 yang masih aktif hingga kini. Stasiun ini merupakan stasiun terminus untuk perjalanan kereta api komuter rute Sidoarjo–Indro.

Di sebelah utara Stasiun Indro terdapat percabangan menuju Pabrik Semen Gresik dan PT Petrokimia yang berawal dari jalur 1. Terdapat juga jalur menuju Stasiun Gresik yang bermula dari jalur 2, dengan trase jalur berlanjut melingkari Kota Gresik hingga bertemu dengan jalur utama di Stasiun Sumari. Namun, semua percabangan jalur tersebut kini telah tidak digunakan.

Jalur yang menuju Pabrik Semen Gresik sudah tidak digunakan karena adanya pemindahan pabrik ke Tuban serta habisnya kontrak dengan PT KAI pada tahun 2010. Sementara itu, jalur menuju ke Pabrik Petrokimia juga tidak pernah digunakan. Jalur yang melingkari Kota Gresik sudah lama mati sejak tahun 1980-an dan nyaris tidak berbekas. Begitu pula jalur yang menuju Stasiun Gresik di sekitar Pelabuhan Gresik juga dinonaktifkan pada Oktober 1975. Di atas jalur tersebut berdiri banyak bangunan rumah warga, tetapi pada jalur ini masih banyak jejak dan bekas yang masih dapat terlihat di pinggir timur Jalan Harun Tohir.

Pada 9 September 2016, Stasiun Indro kembali diaktifkan untuk melayani pemberangkatan kereta api peti kemas. Namun, pengoperasian kereta api tersebut dihentikan sejak April 2017 karena tunggakan yang belum dibayar oleh pihak pengelola jasa angkutan peti kemas kepada PT KAI. Dalam rangka menjawab kebutuhan akan mobilitas pekerja dan warga di sekitar kawasan industri Gresik, Stasiun Indro kembali melayani penumpang setelah adanya pengoperasian kereta api komuter tujuan Sidoarjo per 10 Februari 2021.




stasiun lainnya



Kategori lainnya